• Login
No Result
View All Result
Blog Insan Medika
  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami
  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami
No Result
View All Result
Blog Insan Medika
No Result
View All Result
Home Uncategorized

Ajarkan Anak Makan Sehat dengan Cara Ini!

admin by admin
May 22, 2024
in Uncategorized
Reading Time: 2 mins read
5
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Makan bukan hanya sekadar kegiatan untuk mengenyangkan perut, makan juga merupakan upaya untuk memenuhi kebutuhan nutrisi yang Anda butuhkan. Ini penting untuk mendukung aktivitas Anda sehari-hari dan untuk meningkatkan kesehatan Anda. Hal ini karena dengan makan kita mendapatkan energi untuk beraktivitas, serta mendapatkan karbohidrat, protein, lemak, vitamin, dan mineral untuk mendukung kesehatan.

Mengajari anak makan sehat sangat penting dilakukan karena akan memudahkan anak untuk membawa kebiasaan sehat ini seumur hidupnya. Masa anak merupakan masa di mana anak dengan mudah mempelajari dan menerapkan apa yang dilihatnya. Sehingga, memulai gaya hidup sehat sejak masa kanak-kanak bisa berdampak jangka panjang, menurut American Psychological Association. Mengajari anak makan sehat juga dapat membantu anak dalam menentukan apa yang harus ia makan, ia batasi, dan ia hindari. Sehingga, anak pun terlatih untuk peduli dengan kesehatannya sejak kecil. Mengonsumsi makanan sehat juga dapat mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak.

Daftar Isi

  • 1 Cara mengajari anak makan sehat
  • 2 1. Ibu sebagai Role Model
  • 3 2. Sediakan Beragam Jenis Makanan untuk Anak
  • 4
  • 5 3. Mengajak Anak Berbelanja dan Menyiapkan Makanan
  • 6 4. Rangsang Pemahaman Anak dengan Permainan

Cara mengajari anak makan sehat

1. Ibu sebagai Role Model

Ingat, pada saat ini anak Anda pandai sekali meniru, termasuk meniru kebiasaan makan Anda. Sebuah penelitian pun membuktikan bahwa selera makan anak berhubungan dengan makanan yang disukai dan tidak disukai oleh ibunya. Untuk itu, sebelum Anda mengajari anak makan makanan sehat, ada baiknya Anda mulai mengubah kebiasaan makan Anda sendiri menjadi lebih sehat. Sering menyediakan sayuran dan buah di meja makan dapat mendorong anak suka makan sayur dan buah, tapi Anda pun juga harus memakannya.

2. Sediakan Beragam Jenis Makanan untuk Anak

lifestyle.okezone.com

Sering menyediakan makanan yang beragam di rumah dapat mendorong anak penasaran dengan semua jenis makanan yang Anda sediakan. Sehingga, ia akan bertanya makanan apa itu, ia akan penasaran rasa makanan tersebut dan akan mencobanya. Usahakan untuk selalu menyediakan makanan sehat di rumah, sehingga anak bisa menghindari makan makanan tidak sehat, seperti keripik dan minuman soda.

3. Mengajak Anak Berbelanja dan Menyiapkan Makanan

Mengajak anak berbelanja makanan di pasar atau supermarket bisa dijadikan kesempatan mengajari anak tentang berbagai jenis makanan dan nutrisi. Sambil berbelanja, Anda bisa mengenalkan kandungan nutrisi yang ada di dalamnya, apakah makanan itu sehat, dan lain sebagainya. Sehingga, anak bisa langsung melihat bentuk dan warna makanan, merasakan bagaimana teksturnya, dan setelah dimasak ia bisa mencoba rasanya.

Melibatkan anak di dapur dan menyiapkan makanan membuat anak sering terpapar dengan berbagai sayur dan buah-buahan, daging, ikan, telur, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Sehingga, anak lebih mengenali makanan yang dimakannya.

4. Rangsang Pemahaman Anak dengan Permainan

Anda juga bisa mengajari anak tentang berbagai jenis makanan sehat dari permainan atau dari gambar di buku. Hal ini tentu menjadi kegiatan yang menyenangkan bagi anak. Dari kegiatan bermain sambil belajar ini, anak bisa mengenal nama, bentuk, dan warna berbagai jenis sayuran, buah-buahan, makanan sumber protein, dan makanan sumber karbohidrat.

Nah ajarkan anak Anda untuk mengonsumsi makanan sehat dari usia dini, agar anak tumbuh sehat dan berkembang dengan baik dan juga memiliki kebiasaan makan sehat.

Pilihlah layanan home care kesehatan yang tepat untuk keluarga anda tercinta. Anda dapat kunjungi Insan Medika untuk mendapatkan layanan home care terbaik.

admin

admin

Related Posts

Artikel Lansia

Cari Jasa Perawat Lansia Harian? Ini Layanan Terbaik untuk Kesehatan Lansia

March 2, 2025
Artikel Perawat

Butuh Jasa Pasang Kateter? Perawat Insan Medika Siap Membantu Anda

February 15, 2025
Artikel Perawat

Perawatan ICU di Rumah? Perawat Homecare ICU Siap Memberikan Layanan Terbaik!

February 15, 2025
Artikel Lansia

Keuntungan Menggunakan Jasa Perawat Semi Medis untuk Pendamping Lansia

January 26, 2025
Uncategorized

Ternyata Obesitas Tidak Melulu Soal Makan Banyak

February 29, 2024
Uncategorized

Tidak Mau Cepat Tua? Hindari Makanan Ini!

February 29, 2024

Recommended

Mengapa Pasien Stroke Perlu Didampingi Caregiver Profesional?

3 days ago

Perawatan Harian Pasien Stroke di Rumah yang Aman

4 days ago

Trending

5 Warna Lidah Ini Membantu Anda Mengenali Penyakit yang Anda Alami

8 years ago

4 Jenis Air Keras yang Membahayakan Kulit

8 years ago

Popular

5 Warna Lidah Ini Membantu Anda Mengenali Penyakit yang Anda Alami

8 years ago

4 Jenis Air Keras yang Membahayakan Kulit

8 years ago

Sakit Punggung Sebelah Kiri: Ketahui Penyebab dan Cara Penanganannya

4 months ago

Ini Penyebab Sakit Punggung Tembus Dada & Cara Meredakannya

8 months ago

Makanan yang Dilarang Dan Dianjurkan Untuk Penderita Parkinson

8 years ago

Insan Medika

Blog Insan Medika

logo

Insan Medika Adalah Agency Penyalur Perawat Home Care Yang Melayani Perawatan Pasien di Rumah Selama 24 Jam. Kami Menghadirkan Layanan Perawat Home Care Live-In Mulai Dari Perawat Orang Tua, Perawat Orang Sakit Hingga Pasien Medis Atau Pasien Yang Terpasang Alat/ ICU.

  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami

Copyright © 2020 - 2025 Insan Medika

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami

Copyright © 2020 - 2025 Insan Medika