• Login
No Result
View All Result
Blog Insan Medika
  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami
  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami
No Result
View All Result
Blog Insan Medika
No Result
View All Result
Home Uncategorized

4 Tips Memilih Cokelat Sebagai Hadiah Valentine 

admin by admin
February 29, 2024
in Uncategorized
Reading Time: 2 mins read
0
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Selain bunga, cokelat merupakan salah satu hadiah populer yang diberikan untuk orang terkasih di hari Valentine. Namun, memilih produk cokelat ternyata tak bisa sembarangan. Ada takaran kandungan cokelat yang patut jadi perhatian.

Salah memilih cokelat justru bisa membahayakan orang yang disayangi. Pakar nutrisi dokter Rita Ramayulius membagikan tips memilih cokelat yang bergizi dan baik untuk kesehatan sebagai hadiah untuk Valentine.

1. Warna

Rita menjelaskan cokelat yang baik haruslah memiliki kandungan kakao atau biji cokelat yang dominan. Semakin tinggi kandungan kakao, maka cokelat semakin bergizi. Kandungan kakao ini baik untuk mengendalikan tekanan darah, antioksidan, sistem imun, dan stimulan ringan.

Kandungan biji kakao ini, menurut Rita, dapat terlihat dari warna cokelat. Semakin gelap warna cokelat, semakin banyak kandungan biji kakao. Ia juga meminta agar berhati-hati karena beberapa produsen cokelat menggunakan bahan kimia untuk membuat warna cokelat menjadi gelap.

“Cokelat yang sesungguhnya itu warnanya adalah cokelat yang kehitam-hitaman. Semakin muda, dia semakin berkurang kakaonya, semakin banyak tambahan susu dan gula,” kata Rita di Kidzania, Jakarta beberapa waktu lalu.

2. Kandungan Kakao

Rita menyebut kandungan kakao yang dikonsumsi sebaiknya lebih dari 50 persen. Menurut Rita, di Indonesia banyak produsen cokelat yang hanya mengandung kakao sekitar 30 persen, 20 persen bahkan hanya 7 persen.

“Kandungan kakao 70 persen itu bagus, sedangkan yang 50 persen masih tidak masalah. Yang di bawah itu pasti langsung merangsang asam lambung karena dominan gula,” tutur Rita.

Kandungan kakao dalam cokelat bisa diketahui pada label yang tertera di kemasan.

3. Kandungan Gula

Selain kandungan biji cokelat, kandungan gula juga harus diperhatikan pada label. Menurut Rita, cokelat yang bergizi memiliki kandungan gula yang sedikit. Rata-rata untuk satu porsi cokelat batangan sebesar 30 gram sebaiknya mengandung tidak lebih dari 6 gram gula.

4. Rasa

Menurut Rita, kakao sebenarnya memiliki rasa pahit. Biji kakao yang diolah dengan tepat masih menyisakan rasa pahit. Jika cokelat terasa manis, kata Rita, itu artinya sudah bercampur dengan gula.

“Semakin rendah gula yang terdapat dalam cokelat semakin bagus,” kata Rita. (rah)

Insan Medika merupakan provider homecare dan caregiver terbaik dan terpercaya. Segera temukan perawat professional pilihan Insan Medika dengan mengunjungi website kami.

admin

admin

Related Posts

Artikel Lansia

Cari Jasa Perawat Lansia Harian? Ini Layanan Terbaik untuk Kesehatan Lansia

March 2, 2025
Artikel Perawat

Butuh Jasa Pasang Kateter? Perawat Insan Medika Siap Membantu Anda

February 15, 2025
Artikel Perawat

Perawatan ICU di Rumah? Perawat Homecare ICU Siap Memberikan Layanan Terbaik!

February 15, 2025
Artikel Lansia

Keuntungan Menggunakan Jasa Perawat Semi Medis untuk Pendamping Lansia

January 26, 2025
Uncategorized

Ternyata Obesitas Tidak Melulu Soal Makan Banyak

February 29, 2024
Uncategorized

Tidak Mau Cepat Tua? Hindari Makanan Ini!

February 29, 2024

Recommended

Mengapa Pasien Stroke Perlu Didampingi Caregiver Profesional?

3 days ago

Perawatan Harian Pasien Stroke di Rumah yang Aman

4 days ago

Trending

5 Warna Lidah Ini Membantu Anda Mengenali Penyakit yang Anda Alami

8 years ago

4 Jenis Air Keras yang Membahayakan Kulit

8 years ago

Popular

5 Warna Lidah Ini Membantu Anda Mengenali Penyakit yang Anda Alami

8 years ago

4 Jenis Air Keras yang Membahayakan Kulit

8 years ago

Sakit Punggung Sebelah Kiri: Ketahui Penyebab dan Cara Penanganannya

4 months ago

Makanan yang Dilarang Dan Dianjurkan Untuk Penderita Parkinson

8 years ago

Ini Penyebab Sakit Punggung Tembus Dada & Cara Meredakannya

8 months ago

Insan Medika

Blog Insan Medika

logo

Insan Medika Adalah Agency Penyalur Perawat Home Care Yang Melayani Perawatan Pasien di Rumah Selama 24 Jam. Kami Menghadirkan Layanan Perawat Home Care Live-In Mulai Dari Perawat Orang Tua, Perawat Orang Sakit Hingga Pasien Medis Atau Pasien Yang Terpasang Alat/ ICU.

  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami

Copyright © 2020 - 2025 Insan Medika

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
No Result
View All Result
  • Home
  • Cari Perawat
  • Lowongan
  • hubungi Kami

Copyright © 2020 - 2025 Insan Medika