Home ยป Inilah Penyebab Gigi Kita Menjadi Kuning

Inilah Penyebab Gigi Kita Menjadi Kuning

Tidak jarang kita melihat seseorang dengan gigi yang berwarna kuning, kita pasti sering merasa geli atau jijik

terhadapnya, karena gigi kuning seperti mencerminkan kalau orang tersebut jorok / tidak suka membersihkan diri. 

Nah untuk terhindar dari gigi kuning tersebut, ada faktor – faktor penyebab kuning yang harus kita hindari / 

penggunaan yang berlebihan. 

1. Obat Tetes Mata

    Siapa sangka kalau obat tetes dapat menyebabkan gigi kita menjadi kuning, padahal mata dan gigi tidak ada kaitannya. Nah ternyata zat kimia pada obat tetes mata ini menekan produksi saliva atau air liur kita. Akibat jumlah saliva kita berkurang maka membuat asam pada mulut kita meningkat dan bakteri akan berkembang biak menjadi pesat sehingga membuat gigi kita menjadi kuning.

 

2. Merokok

    Kebiasaan yang satu ini dapat membuat gigi kita menjadi kuning. kandungan nikotin pada rokok membuat ruang mulut menjadi asam, nikotin – nikotin yang menempel pada elemen gigi dan tinggal pada dinding – dinding gigi. Jadi tidak heran kalau perokok tidak dapat mempunyai gigi yang putih bersih.

 

3. Menyikat Gigi Setelah Makan yang Manis

   Kita menyangka kalau menyikat gigi setelah makan akan langsung membersihkan kuman dan bakteri dari sisa-sisa makanan kita yang tersangkut pada gigi kita. Ternyata itu tidak benar, setelah proses pengunyahan, mulut cenderung bersifat asam. Dan pada saat itu gigi mengeluarkan enamel untuk melindungi gigi. Jika kita terburu-buru menyikat gigi, maka enamel ini akan ikut terbuang sia-sia, dan bakteri justru bebas berkembang. Jadi disarankan untuk menyikat gigi 1 jam setelah kita makan yang manis-manis.

4. Berenang

    Ternyata berenang juga dapat menyebabkan gigi kita menjadi kuning lho. Hasil studi yang dilakukan terhadap 500 orang perenang 66% dari perenang mengalami kerusakan pada gigi dan juga gigi kuning. Hal ini disebabkan karena kandungan klorin dalam air kolam renang yang tinggi. Klorin tersebut mempengaruhi pH air dan menyebabkan kandungan asam menjadi lebih tinggi. Jadi jangan lupa menyikat gigi kita setelah berenang.

5. Minuman Berenergi

    Minuman ini dibuat untuk menggantikan energi dan garam pada tubuh kita yang hilang setelah kita beraktifitas. Maka minuman ini mengandung gula dan asam. Berdasarkan studi yang dilakukan University of Birmingham, ditemukan bahwa minuman berenergi bersifat korosif ketimbang air mineral. Dan zat kimia yang terkandung dalam minuman berenergi cenderung merusak dan mengikis gigi kita.

Nah.. itu adalah beberapa faktor yang ternyata dapat membuat gigi kita menjadi kuning, jadi hindari faktor-faktor

di atas ya, kalau anda tidak ingin memiliki gigi yang kuning.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *