Home Care adalah pelayanan kesehatan yang berkesinambungan dan komprehensif yang diberikan kepada individu dan keluarga di tempat tinggal mereka yang bertujuan untuk meningkatkan, mempertahankan atau memulihkan kesehatan atau memaksimalkan tingkat kemandirian dan meminimalkan akibat dari penyakit
Insan Medika memiliki layanan home care antara lain :
1. Perawat Untuk Orang Tua
2. Perawat Untuk Orang Sakit
3. Perawat Untuk Orang Disabilitas
4. Perawat Untuk Pasien Medis.
Perawat Insan Medika terdiri dari tenaga kesehatan mulai tingkatan paling bawah yaitu Caretaker lulusan D1/Lembaga Kursus, Caregiver Junior lulusan SMK Kesehatan, Caregiver Senior Lulusan D3 Kebidanan, Perawat Orang Sakit lulusan D3 atau S1 Keperawatan Fresh Graduate atau yang belum memiliki STR sebagai Perawat Orang Sakit hingga Perawat Medis lulusan D3/S1 Keperawatan Ners yang memiliki STR
Fee dibayarkan setiap bulan paling lambat tanggal 10 melalui transfer. Adapun besar biaya fee tercantum di perjanjian/ kontrak pemakaian layanan perawat
Pengguna Jasa mendapatkan garansi Penukaran tidak terbatas (Unlimited) apabila tidak cocok dengan Perawat. Garansi Unlimited hanya berlaku untuk jangka kontrak 3 dan 6 bulan.
Apabila Pengguna Jasa sudah tidak menggunakan jasa Perawat Insan Medika dan sebelum jatuh tempo kontrak berakhir karena berbagai faktor, maka Pengguna Jasa tidak bisa menarik kembali biaya administrasi. Hal ini sebagai resiko Pengguna Jasa.
Apabila Pengguna Jasa ingin memperpanjang kontrak, dapat menghubungi Insan Medika 1 minggu sebelum kontrak berakhir. Apabila terjadi kecocokan antara Pengguna Jasa dan Perawat, maka Pengguna Jasa dapat menggunakan Perawat yang sama dengan catatan Perawat berhak mendapatkan cuti selama 7 hari (seminggu) sebelum kembali melanjutkan perpanjangan kontrak, dan biaya kepulangan Perawat ditanggung oleh Pengguna Jasa (biaya kembali ke Client ditanggung Perawat sendiri). Untuk perpanjangan kontrak dikenakan 70% dari biaya administrasi awal, apabila Pengguna Jasa menghendaki Perawat baru maka, biaya transportasi menjadi beban Pengguna Jasa.
Setiap bulan Perawat mendapatkan hak untuk cuti/ libur 4 kali dalam sebulan. Untuk waktu cuti/libur berdasarkan kesepakatan sendiri antara Pengguna Jasa dan Perawat. Apabila Perawat tidak mendapatkan jatah cuti/libur, maka Pengguna Jasa wajib menggantikannya dengan uang cuti. Uang cuti diberikan langsung ke Perawat secara cash bersamaan dengan pembayaran fee Perawat ke Insan Medika melalui transfer. Setiap Perawat berhak mendapatkan libur/cuti hari besar keagamaan sesuai dengan keyakinan yang dianut, lamanya cuti selama hari Raya adalah 10 hari. Apabila Perawat tidak mengambil cuti hari Raya, maka Pengguna Jasa wajib mengganti dengan infal. Uang infal dibayarkan ke Insan Medika bersamaan dengan fee bulanan. Apabila Perawat mengambil cuti hari Raya, Pengguna Jasa dapat mengambil Paket Infal dari Insan Medika dengan konfirmasi 1 minggu sebelum hari H
Selain kondisi kerja yang kondusif, Perawat juga membutuhkan komunikasi yang baik dengan Pengguna Jasa dan pasien. Rasa saling pengertian wajib untuk diberikan antara Pengguna Jasa dan Perawat, Jam kerja yang realistis juga mempengaruhi kinerja. Apabila Perawat terlalu diforsir untuk bekerja tanpa jam istirahat yang cukup, maka Perawat akan stres dan jenuh dan kinerja akan menurun sehingga akan menyebabkan pekerjaan tidak fokus. Teguran dengan cara kasar atau menyinggung akan mempengaruhi psikologi Perawat sehingga akan merawat Pasien dengan asal-asalan. Oleh sebab itu penggunaan teguran yang halus wajib diberikan, apabila Perawat tidak bekerja semestinya dengan baik dan sudah mendapatkan teguran, maka Pengguna Jasa dapat menghubungi Insan Medika untuk mencari jalan terbaik. Selain itu Pengguna Jasa harus memperhatikan masalah makan, selalu memastikan Perawat mendapatkan sarapan atau makan sebelum beraktifitas juga mempengaruhi kinerja Perawat